SULTENG ONLINE – Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Ampana, Mansur Yunus Gafur, turut serta dalam Kegiatan Rapat Koordinasi, Evaluasi, dan Capaian Kinerja Semester I Tahun 2024 Tingkat Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tengah, Rabu (10/7/2024).
Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sulteng, Hermansyah Siregar, dihadiri oleh Pimpinan Tinggi Kanwil Kemenkumham Sulteng dan jajaran, serta Kepala UPT Lapas/Rutan dan Imigrasi se-Sulawesi Tengah. Rapat Koordinasi, Evaluasi dan Capaian Kinerja diselanggarakan di Sutan Raja Hotel & Convention Center pada Rabu-Kamis tanggal 10 s/d 11 Juli tahun 2024.
Dalam sambutannya, Kakanwil Hermansyah Siregar memberikan arahan dan motivasi kepada seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis untuk terus meningkatkan kinerja dan mencapai target yang telah ditetapkan.
“Kegiatan ini dilaksanakan untuk menyusun strategi dan langkah evaluatif terhadap capaian kinerja tahun 2024 serta meninjau dan membahas capaian kinerja masing-masing unit kerja serta mengevaluasi indikator-indikator kinerja yang telah ditetapkan, sehingga perumusan rencana dan strategi untuk meningkatkan kinerja di semester kedua tahun 2024 dapat ditentukan dengan tepat,” ucapnya.
Hermansyah berharap melalui kegiatan ini seluruh unit kerja di bawah Kanwil Kemenkumham Sulteng dapat terus meningkatkan kualitas kinerja dan pelayanan mereka.
“Kegiatan ini juga bertujuan untuk memperkuat koordinasi dan sinergi antar unit kerja guna mencapai target kinerja yang optimal di semester kedua tahun 2024,” ujar Kakanwil.
Pada kegiatan Rapat Koordinasi, Evaluasi, dan Capaian Kinerja juga dilaksankan pemberian penghargaan dan presentasi capaian kinerja dari masing-masing unit kerja, termasuk tantangan dan solusi yang dihadapi selama semester pertama oleh Kepala UPT serta diskusi terbuka mengenai capaian kinerja, berbagi praktik terbaik, dan evaluasi menyeluruh terhadap indikator kinerja.
Sementara itu, Kepala Lapas Ampana, Mansur Yunus Gafur, menekankan pentingnya kegiatan ini dalam memberikan wawasan dan strategi baru untuk meningkatkan kinerja Lapas Ampana.
“Lapas ampana akan selalu berkomitmen untuk terus mendukung dan berpartisipasi aktif dalam setiap program yang bertujuan untuk kemajuan Lapas Ampana dan Kemenkumham secara keseluruhan,” ujar Mansur Yunus Gafur. (Red/Humas Laspana)